Kamis, 11 Desember 2014

SELAMAT DATANG

Ini adalah blog kedua aku setelah curhatnyaiburumahtangga.blogspot.com. Di blog ini berisi tentang aktivitas aku sehari-hari. Kalo di blog sebelumnya aku bercerita tentang keresahanku tentang segala hal tapi kalo di blog kedua ini berisi ya cuma aktivitasku sehari-hari aja.

Blog ini sengaja aku beri judul 'BUKU HARIAN IBU PEMALAS' karena anggapan orang bahwa seorang ibu yang tidak bekerja adalah pemalas jadi aku ini adalah ibu yang pemalas.

Blog ini aku buat sebagai prasasti kehidupanku. Suatu saat ketika aku sudah tidak ada di dunia ini paling tidak anak-anakku bisa tahu apa saja aktivitas ibunya yang melahirkan,membesarkan, dan mendidik mereka tanpa kenal lelah.

Selain itu sebagai cerminku setiap hari, apakah aktivitas-aktivitas yang aku lakukan selama ini sudah berada pada jalur yang benar ataukah tidak. Jika ada hal yang melanggar syariat maka kewajibanku adalah segera bertobat dan memperbaiki diri agar setiap waktu yang aku punya benar-benar bernilai ibadah di hadapan Allah SWT.

Blog ini juga sebagai tempat latihan aku untuk menulis. Sapa tahu nanti ada penerbit yang tertarik dengan tulisan-tulisan yang ada di blog ini terus diterbitin deh.hehehe.(ngarep).

Dan maaf aku tidak menerima komentar apapun di blog ini,karena memang murni aku hanya menulis aktivitas harianku sama seperti orang lain lakukan so ngapain dikomentarin. 

Blog ini akan menjadi temanku bercerita tentang apapun seperti anak SMP yang sedang nulis buku hariannya.

Inilah aku apa adanya...